Sunday 30 December 2012

Pensi Dalam Rangka Penutupan Class Meeting Akhir Semester I 2012 di Smk Tekstil Pandaan





Pensi Dalam Rangka Penutupan Class Meeting Akhir Semester I 2012 di Smk Tekstil Pandaan

Sabtu 22 desember 2012 bertpatan dengan hari ibu seluruh keluarga besar Smk Tekstil Pandaan mengikuti kegiatan Pensi yang dibuka dengan acara jalan santai. Rutenya tidak terlalu jauh, mungkin hanya sekitar satu kilometer. Beberapa siswi juga ada yang harus stay di sekolah untuk mempersiapkan bazar mereka yang diikuti oleh kelas 11 dan 12 Smea. Terdapat sembilan bazar yang telah siap untuk dinilai dengan beraneka ragam makanan, minuman, hingga aksesoris. Harga yang ditawarkan berkisar dari Rp. 2000 hingga Rp. 7000 disesuaikan dengan kantong pelajar tentunya. Semua item murah meriah ini langsung diserbu oleh peserta jalan santai yang lelah seusai berjalan jauh. Tak lupa para juri juga menyempatkan melakukan penilaian sebelum stand-stand basar itu kosong. Hehe.
Acara pertama diisi dengan sedikit sambutan dari MC yang tak lain adalah saya sendiri beserta rekan saya Tony. Sedikit cerita saya yang saat itu juga tergabung dalam panitia stand bazar 12 apk 2 merasakan kegelisahan yang luar biasa melihat stand saya yang nampak sederhana dan kurang persiapan apabilan dibandingkan dengan stand lainnya. Alhasil baru datang saya langsung sibuk  mendekor stand buruk rupa itu. Hehe. Kejamnya mengatakan stand sendiri “buruk rupa” emang itik apa:p kami memang kurang koordinasi. Terakhir saya mengkonfirmasi sehari sebelum acara jawaban dari teman-teman nampak membingungkan. Dan sekitan pukul 9 malam ketua kelas menelepon saya selama berjam-jam untuk menceritakan segala sesuatu yang pada akhirnya sama-sama membuat kami bingung. Jujur saya sangat menyesal atas ketidaksiapan stand kami pada hari H. Beberapa hari belakangan saya terlalu disibukkan dengan lomba dan latihan. Yah, namanya juga class meeting, seminggu penuh mengadakan berbagai macam lomba. Mulai dari membaca dan musikalisasi puisi, presentasi powerpoint, MYOB, olimpiade matematika, keterampilan komputer, telling story English, voli, hingga dance. Beruntung kelas 12 hanya diwajibkan mengikuti 4 lomba saja. Dari keempat lomba yaitu voli, dance, presentasi, dan musikalisasi puisi yang dapat saya ikuti hanya 2, yaitu presentasi powerpoint dan membaca musikalisasi puisi.
Okay, back to point of the title. Acara Pensi berlangsung sangat meriah. Saya selaku MC merasakan benar antusias dari penonton maupun penampil. Jujur saja acara yang paling membuat saya deg-deg an dan super duper excited adalah penampilan dari Colour Guard Giteksanda yang membawakan display. Saya adalah salah satu personilnya meski merupakan personil yang paling buruk. Hehe. Saya memang tidak mahir menari, bermain flag, dan berpose. Di Giteksanda sendiri saya berlaku sebagai gitapatih yang tugasnya hanya mengayun-ayunkan tangan memandu musik. Namun over all penampilan kami terbilang sukses besar Karena antusias penonton sekaligus bapak ibu guru yang begitu respect terhadap penampilan yang kami bawakan. Dengan mengenakan kaos oblong putih seadanya, dan legging hitam dibalut sembong khas bali yang seadanya juga serta rambut yang dikepang tempel menyamping membuat tampilan kami terkesan natural dan tradisional. Namun gerakan dan musik yang kami gunakan mengandung unsur barat, india, dan korea. Semuanya berpadu menjadi tampilan yang menarik, mendebarkan, dan penuh warna, (memang kami adalah colour, hehe:P) Semuanya bersorak, meski masih terdapat beberapa kekurangan karena memang waktu latihan yang cukup mendesak tapi….ah, yang jelas saya sangat puas as as! Dengan penampilan kami. I love Colour Guard Giteksanda:D
Oh ya, kami juga kedatangan tamu special dari bapak-bapak Polsek Pandaan yang khusus menyempatkan diri untuk hadir guna melihat kemeriahan Pensi dan bazar di sekolah kami. Beliau nampak kagum dengan stand-stand bazar kami sekaligus aksi-aksi dari para penampil kami. Huuaaa! Yang jelas Pensi berlangsung sukses dan persemabahan yang menarik selanjutnya adalah persembahan dari anggota osis yaitu puisi yang diiringi menyanyi solo serta para anggota lain (termasuk saya) beramai-ramai membagi-bagikan bunga mawar merah untuk para guru yang ada. Ini juga merupakan simbolis dari hari ibu yaitu bagaimana cara kita menghargai orang tua kita di sekolah terutama ibu guru yang saat itu dapat kami uatarakan melalui setangkai merah. So sweeeet:*

0 komentar:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design Downloaded from Free Blogger Templates | free website templates | Free Vector Graphics | Web Design Resources.